Gd. Pusat Kehutanan Manggala Wanabakti, Jl. Gatot Subroto No.2, RT.1/RW.3, Senayan, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270
Tepat nya di Arboretum Ir. Lukito Darjadi, M.Sc.
Arborea Café didirikan oleh perusahaan swasta yang bekerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dengan tujuan menyambut dan menjamu para tamu (Atlet dan Pelatih) pada Asian Games 2018 yang di selenggarakan di Indonesia.
November 2018 Arborea Café mulai di kelola oleh Kopkarhutan
Dan tepatnya pada bulan Desember 2018 Arborea Café resmi di kelola atau dalam manajemen pihak Kopkarhutan dan terus berkembang sampai sekarang.
Sebanyak 12 orang, terdiri dari :
No |
Crew |
Jumlah |
1 |
Manager Operasional |
1 Orang |
2 |
Kasir |
2 Orang |
3 |
Barista |
3 Orang |
4 |
Kitchen / Cook |
3 Orang |
5 |
Waiters |
3 Orang |
Senin – Jumat : 08.00 - 20.00 WIB
Sabtu – Minggu : 12.00 - 20.00 WIB
Makanan
Minuman
Instagram : @arboreacafe
Arborea Cafe dibangun dengan dominasi material kayu yang terkesan menyatu dengan pepohonan sekitarnya. Pemilihan tata letak tempat, warna dan desain bangunan selaras dengan konsep utama Arborea Café yaitu ‘Minimalis dan Ramah Lingkungan’, mengingat lokasi berada di lingkup kawasan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
Hal tersebut menjadi salah satu strategi untuk menarik kaum milenial yang cenderung lebih menyukai tempat dengan konsep lebih dekat dengan alam.
Cuplikan Kemeriahan Anniversary 1th Arborea Cafe
Tak hanya mendapatkan perhatian serta apresiasi dari kaum milenial namun juga dari berbagai kalangan. Seperti halnya berupa liputan khusus yang diberikan oleh media cetak maupun elektronik seperti :
Koran Kompas, majalah Kontan, RCTI, Trans TV, NET TV, Kaskus TV, AN TV, DAAI TV, O’Channel, Trans 7 dan media televisi lainnya.
Lokasi Arborea Cafe yang terletak di bawah pepohonan rindang tepatnya di Arboretum Ir. Lukito Darjadi, M.Sc. ini, sering di gunakan sebagai acara dan kegiatan seperti :
Tempat pengambilan foto untuk Buku Tahunan Sekolah (BTS) siswa SLTP dan SLTA, pengambilan foto Pre Weeding, shooting film dan Video Clip.
Juga kerap dijadikan sebagai lokasi pembelajaran bagi Mahasiswa dari berbagai Universitas di Indonesia yaitu :
Selain menyajikan konsep dengan nuansa alam nya, Arborea Café menawarkan beberapa menu yaitu
MENU : Food & Beverages
Makanan :
Beberapa menu nasi goreng seperti : Nasi Goreng Kampung, Nasi Goreng Seafood, Nasi Goreng Buntut, dan Nasi Goreng Hijau. Nasi Goreng Hijau merupakan menu recommended dengan ciri khas warna hijau nya yang di buat dari bahan alami yaitu hijau sawi. Olahan tersebut juga banyak manfaat nya bagi kesehatan tubuh karena sawi hijau yang mengandung vit A.
Minuman :
Beberapa menu pilihan Lemon Grass tersedia seperti : Lemon Grass Original, Lemon Grass Honey, Lemon Grass Peach, Lemon Grass Tea. Olahan minuman home made yang tak boleh di lewatkan yang terbuat dari bahan serai. Tak hanya sebagi penyedap aroma sebuah masakan namun mempunyai kandungan atau manfaat kesehatan di dalamnya. Wadah nya pun juga mengusung tema dengan konsep Cafe yaitu Ramah lingkungan. Arborea Cafe menggunakan wadah paper cup berlogo dan sedotan yang terbuat dari kertas juga sebagai aksi dalam mengurangi sampah plastik.
Dalam masa 2 tahun pandemi Covid-19, kami tetap harus eksis dalam dunia persaingan ekonomi. Tetap terlaksananya patuh akan protokol kesehatan sesuai dengan peraturan pemerintah maka seluruh crew Arborea Cafe (Barista, Kasir, Cook, Waiters), semuanya telah divaksin dosis 1 dan 2 maupun vaksin booster sehingga pelanggan merasa aman dan sehat berkunjung ke Arborea Cafe. Tak hanya itu, sesuai dengan visi kopkarhutan yaitu mensejahterakan anggota maka peningkatan pelayanan merupakan hal utama pelanggan atau anggota kopkarhutan agar merasa nyaman.